Senin, 25 Agustus 2014

Ponsel Samsung Ber-OS Tizen Rilis Bulan Depan?

Samsung dikabarkan bakal merilis ponsel bersistem operasi buatannya sendiri, yakni Tizen. Berdasarkan laporan terkini, perusahaan asal Korea Selatan itu diisukan akan merilisnya bulan depan. Teknologi Indonesia
Ponsel Samsung Ber-OS Tizen Rilis Bulan Depan?

Mengutip laporan Sunday, Selasa (29/4/2014), bahwa salah satu karyawan Samsung yang tak ingin disebutkan namanya mengatakan, perangkat Samsung berbasis Tizen akan dirilis bulan depan di Rusia. Karyawan Samsung yang bekerja di luar Korea tersebut mengatakan Samsung memang berecana untuk membuat sejumlah ponsel berbasis Tizen.

Ini sejalan dengan apa yang dikatakan oleh salah satu petinggi Samsung, Yoon Han-kil, yang mengatakan perusahaannya akan merilis beberapa ponsel Tizen. Satu ponsel dengan spesifikasi kelas atas, satunya lagi memiliki spesifikasi kelas menengah untuk menarik minat pembeli.

Sedangkan ponsel yang dikabarkan rilis di Rusia bulan depan adalah ponsel Tizen kelas atas yang spesifikasinya mirip seperti spesifikasi pada Galaxy S4. Namun pertanyaannya, kenapa Samsung merilis ponsel Tizen di Rusia? Berdasarkan komentar Yoon, Samsung memilih merilis ponsel di sedikit negara yang penjualan Samsung terlihat baik. Setelah Rusia, peluncuran ponsel Tizen akan diperkenalkan di Brasil.

Rabu, 20 Agustus 2014

Pameran Elektronik & Lelang Gadget Terbesar Digelar di Bogor

Pameran elektronik tahunan di Kota Bogor kembali digelar hari ini. Acara yang diinisiasi oleh Asosiasi Pengusaha Komputer Indonesia (Apkomindo) DPD Bogor, menghelat pameran barang elektronik National IT Expo (NIX) tahun 2014. Informasi Penting
Pameran Elektronik & Lelang Gadget Terbesar Digelar di Bogor

Acara akan berlangsung enam hari ini, mulai 29 April hingga 4 Mei 2014 di mall Botani Square Kota Bogor. 

Pameran elektronik terbesar di kota Bogor tersebut diikuti oleh 34 tenant yang terdiri dari 9 stan VIP dan 35 stan regular. Beberapa vendor besar meramaikan pameran, seperti  Sony, LG, Samsung, Epson, Lenovo, Canon dan HP. 

Selain itu, banyak jenis-jenis produk terbaru seperti PC Tablet, Notebook, Modem, Smartphone, Printer, Digital Camera, Projector, LCD/Led Monitor, Hardisk, CCTV dan Aksesoris komputer serta jenis lainnya.

Ketua Apkomindo DPD Bogor, Muzakir mengatakan yang menarik dari pameran kali ini adalah adanya lelang produk elektronik dari berbagai produk dari berbagai tenant. "Lelang produk ini digelar setiap hari. Semua tenant akan melelang produk terbaiknya," jelasnya saat konfoerensi pers, Selasa (29/4/2014).

Lanjutnya, acara lelang ini akan dibagi ke dalam beberapa sesi dan siapapun boleh mengikuti lelang dengan mendaftar terlebih dahulu. "Barang yang akan di lelang jelas barang-barang terbaik dari para tenant," tambahnya.

Selain itu, program yang diberikan kepada para pengunjung adalah program cicilan nol persen bagi pengguna kartu kredit BCA dan Mandiri, serta approval yang cepat bila ingin mengajukan kredit menggunakan leasing Adira dan Kreditplus.

"Akan ada juga hiburan akustik untuk menemani pengunjung saat melihat-lihat produk," ungkapnya.

Ia menargetkan pameran elektronik ini akan dikunjungi 40ribu sampai 60ribu terutama menjelang akhir pekan.

"Bagi pelajar akan mendapatkan harga khusus atau merchandise bila bisa menunjukan kartu pelajar atau mahasiswa," tukasnya. 

Jumat, 15 Agustus 2014

Samsung Gelar Event Spesial Bertajuk 'Kapture the Moment' di Singapura

Produsen smartphone asal Korea Selatan, Samsung hari ini, Selasa (29/4/2014) menggelar event spesial bertajuk ‘Kapture the Moment’, di Singapura. Berita Terbaru
Samsung Gelar Event Spesial Bertajuk 'Kapture the Moment' di Singapura

Acara yang dikemas dalam bentuk Samsung Media Day "Kapture the Moment" at Red Dot design Museum, Singapore, bakal dihadiri ratusan jurnalis dari berbagai penjuru dunia dan sejumlah media lainnya dari Indonesia ikut serta dalam event tersebut.

Pada event tersebut, manufaktur smartphone asal Negeri Gingseng ini akan membeberkan, sekaligus meluncurkan cameraphone Samsung K Zoom yang merupakan generasi penerus dari Galaxy S4 Zoom yang diluncurkan pada tahun lalu.

Adapun spesifikasi dari K Zoom diantaranya akan didukung sensor kamera beresolusi 20,2 megapiksel dengan 10x optical zoom, layar Super AMOLED berukuran 4,8-inci beresolusi 1280x720 piksel, chipset Exynos 5 Hexa dengan RAM 2GB dan OS mobile Android 4.4.2 KitKat.

Nantinya, para jurnalis mendapat pengalaman secara langsung inovasi terdepan dari smartphone yang mengedepankan fitur kamera yang sangat digandrungi oleh konsumen saat ini. 

Minggu, 10 Agustus 2014

Samsung Resmi Luncurkan Smartphone K Zoom

Perusahaan elektronik Samsung hari ini, Selasa (29/4/2014) secara resmi meluncurkan produk terbaiknya, yakni Galaxy K Zoom, di Singapura. Smartphone pabrikan Korea Selatan ini, hadir dengan kualitas foto terbaiknya sepanjang dekade. Klik Disini
Samsung Resmi Luncurkan Smartphone K Zoom

Diungkapkan Senior Vice President Mobile Communications Business Samsung Electronics, Sun Hong Lim dalam peluncuran produk terbaru Samsung yang mengusung tema "Kapture the Moment" bahwa produk terbaru Samsung ini sangat cocok untuk Anda yang suka mengabadikan moment dengan berfoto.

"Mayoritas masyarakat dunia saat ini menggunakan media sosial seperti Facebook dan Twitter. Dan sebagian besar mereka menggunakansmartphone untuk mengunggah foto-foto mereka di jejaring social,” ujar Sun Hong Lim dihadapan ratusan jurnalis dari berbagai media di dunia.

Hong Lim menambahkan, selama ini diakui perusahaan banyak masyarakat yang mengeluhkan kualitas kamera yang kurang mumpuni. Hal itulah yang mendasari Samsung terus berinovasi sehingga menghadirkan produk K Zoom. "Secara keseluruhan, K Zoom sangat berbeda dengan produk Samsung lainnya," jelas Hong Lim lagi.

Menurutnya, dengan 10x optical zoom, 20,7 megapixel, dan sensor optical image. Samsung K Zoom juga sangat tipis sehingga begitu sederhana. Smartphone ini hadir dengan kualitas kamera terbaik untuk berbagi emosi dan berhubungan dengan masyarakat luas.

Selasa, 05 Agustus 2014

Galaxy K Zoom, Perpaduan Kamera dan Smartphone

Samsung meluncurkan smartphone terbarunya, Samsung Galaxy K Zoom dengan mengandalkan keunggulan kamera. Galaxy K Zoom merupakan sebuah smartphone baru yang memadukan teknologi kamera digital canggih dengan industri terkemuka pengalaman Galaxy Samsung. Handphone Komputer
Galaxy K Zoom, Perpaduan Kamera dan Smartphone

Fitur yang memberikan kemudahan dalam menangkap obyek, optik nyata, dan desain premium, Galaxy K Zoom menawarkan solusi mobile yang dibutuhkan pengguna dengan kemampuan untuk menciptakan konten visual berkualitas dengan cara menyenangkan dan mudah digunakan.

Vice President of IT and Mobile, Samsung Electronics Singapore, Eugeune Goh mengungkapkan bahwa Galaxy K Zoom akan mudah diterima di masyarakat mengingat smartphone keluaran terbaru Samsung ini begitu mudah untuk digunakan.

"Kategori pertama untuk Galaxy K Zoom adalah kualitasnya yang paling tinggi dan diklaim paling mudah. Dengan powerful camera dan optic. Comportable grip, powerful performance," kata Eugene Goh dalam peluncuran Samsung Galaxy K Zoom di Red Dot, Singapura, Selasa (29/4/2014).

"Bagian belakangnya yang curve memudahkan meng-capture gambar. Pentingnya optic zoom tak lain untuk menunjang kualitas. 10x optimal zoom sangat menguntungkan untuk video dan full HD. Selain itu juga memudahkan untuk membidik objek," sambungnya.